WahanaNews.co | Seorang mahasiswa meminta maaf usai berdebat dengan Menteri Sosial, Tri Rismaharini, di Lombok Timur.
Perdebatan sengit itu sempat viral di media sosial beberapa hari terakhir.
Baca Juga:
Mensos Risma Dapat Pujian dari Profesor Asien-Afrika Institut di Universität Hamburg Jerman
Dalam video YouTube resmi Linjamsos Kemensos, mahasiswa bernama lengkap Rohman Rofiki itu menyampaikan permintaan maaf kepada Risma karena telah melakukan penerobosan dan berteriak kepada Risma.
"Saya meminta maaf kepada berbagai pihak, terutama kepada Ibu Risma yang datang ke Lombok Timur. Selanjutnya kami harap Ibu Risma akan memperjuangkan apa-apa yang kami suarakan kemarin," kata Rohman dalam video tersebut, Sabtu (16/10/2021).
Rohman diketahui adalah Ketua Aliansi Pemuda dan Mahasiswa di Lombok Timur.
Baca Juga:
Mensos Risma Dapat Apresiasi dari Forum Infrastruktur OECD Terkait Orientasi Pembangunan Infrastruktur Bencana
Dia mengatakan, ingin menemui Risma untuk menyampaikan masalah penyaluran bansos yang ada di Lombok Timur.
"Saya melakukan penerobosan agar bisa berdialog dengan Ibu Risma karena hanya ibu yang saya percaya untuk menyelesaikan sengkarut bansos di Lombok Timur," ujarnya.
Sebelumnya, Menteri Sosial, Tri Rismaharini, kembali mendapat sorotan usai berdebat sengit dengan mahasiswa di Lombok Timur.
Perdebatan itu terjadi lantaran permasalahan penyaluran bansos di Lombok Timur.
Kedatangan Risma ke Lombok Timur bertujuan untuk memperbaiki Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
Pihaknya juga sekaligus melakukan monitoring penyaluran bansos.
Saat tiba di Lombok Timur, rombongan Risma diadang oleh beberapa orang mahasiswa yang menyampaikan masalah bansos di Lombok Timur.
Perdebatan sengit antara keduanya terekam melalui video singkat dan viral di media sosial.
"Kamu jangan fitnah aku ya, dengerin. Kamu berhak ngomong, aku juga berhak ngomong," kata Risma, dalam video tersebut kepada mahasiswa.
Usai perdebatan tersebut, di depan pendamping penerima bansos, Risma mengaku siap mundur dari jabatannya jika tak sanggup bekerja sebagai Mensos.
"Saya titip, ayo mulai sekarang kita profesional, tidak boleh main-main. Saya pun demikian, saya sudah sampaikan ke Pak Presiden, kalau saya tidak mampu, saya akan mundur," kata Risma, dalam video di YouTube Linjamsos, Rabu (13/10/2021). [dhn]