Selanjutnya, pada sidang 6 Februari, Komite Disiplin PSSI menetapkan sanksi larangan bermain satu kali pertandingan dan denda Rp5 juta bagi pemain Persija Jakarta U-16 Irham Nadzhofa Al Farih karena menghalau bola dengan tangan di area luar kotak penalti serta langsung mendapatkan kartu merah dalam laga melawan Persis Solo U-16 pada kompetisi EPA Liga 1.
Pemain Persikab Kabupaten Bandung Moch. Kevy Syahertian juga dilarang bermain dua pertandingan dan denda Rp5 juta karena bertindak kasar menggunakan tubuhnya secara berlebihan serta langsung mendapatkan kartu merah dalam laga melawan PSDS Deli Serdang pada kompetisi Liga 2.
Baca Juga:
Erick Thohir Serahkan Jadwal Liga 1 Kepada Kapolri
Dalam sidang 8 Februari, Komite Disiplin PSSI menetapkan sanksi bagi tim Kalteng Putra FC karena melakukan pelanggaran berulang yaitu tidak hadir di tempat pertandingan untuk melawan Persekat meskipun sudah dijadwalkan sebelumnya.
Kalteng Putra FC dihukum berupa larangan melakukan pendaftaran pemain sampai kewajiban denda yang dibebankan kepada tim dan pemenuhan pembayaran gaji pemain selesai, penyitaan sisa subsidi yang berada di PT Liga Indonesia Baru (LIB) yang perhitungan dan pembayarannya akan dilakukan oleh PT LIB, seluruhnya untuk pemain tim Kalteng Putra FC.
Kemudian, dalam sidang 9 Februari, Komite Disiplin PSSI menghukum tim Kalteng Putra FC berupa kekalahan 0-3 dari Persekat di kompetisi Liga 2 Indonesia akibat melakukan pelanggaran berulang yaitu tidak hadir di tempat pertandingan meskipun sudah dijadwalkan sebelumnya.
Baca Juga:
Tanpa Playoff, PT LIB Buka Suara 3 Klub yang Wakili Indonesia di Kompetisi Asia
[Redaktur: Sandy]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.