Pada 1 Desember kemarin, aplikasi Lensa AI menduduki peringkat puncak dalam kategori Foto & Video di App Store.
Aplikasi berbayar
Baca Juga:
PLN Icon Plus Hadirkan ICONNEXT, Pameran Futuristik Terbesar di Indonesia
Untuk memproses gambar foto realistis yang dihasilkan, pengguna harus mengunggah minimal 10 gambar ke dalam Lensa.
Keakuratan hasil foto tergantung dari jumlah gambar yang diunggah ke dalam aplikasi tersebut.
Sistem ini menggunakan jaringan open source yang disebut Stable Diffusion, yang dikembangkan startup Stability AI untuk menciptakan seni digital.
Baca Juga:
PLN Icon Plus Hadirkan ICONNEXT, Pameran Futuristik Terbesar di Indonesia
Selama satu minggu pertama, pengguna yang mengakses Lensa tidak dipungut biaya.
Namun setelah itu, pengguna harus membayar 7,99 dollar AS (sekitar Rp 124 ribu) untuk berlangganan setiap bulan. Langganan tahunan dipatok sebesar 29,99 dollar AS atau kira-kira Rp 467 ribu.
Fitur Magic Avatar dimasukkan ke dalam paket terpisah yang bisa didapatkan melalui pembelian in-app, mulai dari 3,99 dollar AS-49,99 dollar AS (setara Rp 62.000-Rp 780.000).