Malam 5 Mei, Mars akan tampak sangat dekat dengan Gugus M44 di rasi Cancer.
Dengan jarak hanya 37,6 menit busur, keduanya bisa dinikmati lewat binokular atau bahkan mata telanjang dari lokasi bebas polusi cahaya.
Baca Juga:
Starship SpaceX Meledak dan Hancur Lebur di Angkasa, Ini Kronologinya
Mars yang bercahaya terang (magnitudo 1,0) dan M44 yang lebih redup (magnitudo 3,1) akan menghiasi langit mulai pukul 19.54 WIB hingga tengah malam.
3. 8 Mei: Puncak Hujan Meteor Eta Lyrid
Hujan meteor Eta Lyrid mencapai puncaknya pada malam 8 Mei. Meski tak sebesar hujan meteor lainnya, Eta Lyrid tetap menjanjikan pemandangan memukau, apalagi jika diamati dari lokasi gelap jauh dari cahaya kota.
Baca Juga:
Penyanyi Katy Perry dan 5 Perempuan Lain Bakal Jelajahi Luar Angkasa
Meteor mulai tampak sejak pukul 20.13 WIB di arah timur hingga menjelang subuh.
4. 9 Mei: Asteroid 9 Metis di Oposisi
Tak mau kalah dengan Vesta, asteroid 9 Metis juga mencapai oposisi pada 9 Mei. Dari rasi Libra, Metis mulai terbit pukul 20.43 WIB dan mencapai puncak ketinggian 47 derajat di tenggara sekitar tengah malam.