Ketika seseorang merasa pernah mengalami keadaan tertentu pada masa lampau yang persis sama dengan yang dialaminya sekarang, itu menandakan dejavu atau déjà vu.
Dalam Bahasa Prancis, déjà vu berarti “sudah (pernah) terlihat”, dilansir WebMD.
Baca Juga:
Annie Ernaux Raih Nobel Sastra 2022
Ini fenomena ingatan manusia, ketika seseorang merasa dia telah mengalami peristiwa yang terjadi di sekitarnya.
Kadang, perasaan ini disebabkan begitu kuat dalam diri seseorang, sehingga dia mungkin benar-benar memprediksi tentang yang akan terjadi dalam waktu dekat.
Mengutip Healthline, deja vu menggambarkan sensasi telah mengalami sesuatu.
Baca Juga:
USU Kantungi Akreditasi Unggul BAN-PT
Padahal itu belum pernah dialami sebelumnya.
Pemandangan yang terasa akrab bisa memicu perasaan semacam itu.
Misalnya, ketika seseorang berjalan ke sebuah ruangan di gedung yang belum pernah dikunjungi, tapi merasa sangat dekat mengetahui.