Dalam kesempatan yang sama, Andika mengucapkan terima kasih atas kehadiran pimpinan hingga anggota Komisi I DPR ke rumahnya.
"Saya juga terima kasih kepada pimpinan dan perwakilan fraksi yang telah hadir. Saya apa adanya saja, kalau ada yang kurang berkenan saya mohon maaf," tuturnya.
Baca Juga:
Arsjad Rasjid-Andika Perkasa Ditunjuk Jadi Timses Ganjar
Komisi I DPR telah menyetujui Andika menjadi calon Panglima TNI sesuai usulan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Persetujuan itu dinyatakan usai menyelesaikan uji kelayakan dan kepatutan calon Panglima TNI di DPR, serta usai rapat tertutup selama 2,5 jam mulai pukul 10.30-13.00 WIB, Sabtu (6/11).
Selain itu, DPR menyetujui juga pemberhentian Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto yang sebentar lagi akan memasuki masa pensiun. Hadi akan pensiun pada akhir November mendatang. [rin]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.