WahanaNews.co | Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melalui Kepala Bagian (Kabag) Pemberitaan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Ali Fikri menyatakan handphone milik salah satu pegawai serta pimpinan KPK diretas oleh orang tak dikenal (OTK).
Dinyatakan, hingga saat ini peretasan handphone milik pegawai dan pimpinan KPK masih berlangsung.
Baca Juga:
Ganti Firli Bahuri, ICW Usul Jokowi Hanya Kirim Nama Calon Tunggal ke DPR
“Saat ini sedang terjadi, sejak (10/4/2023) pagi ponsel salah satu pimpinan KPK dan pegawai sedang di-hack,” ungkap Ali Fikri dalam keterangannya, Selasa (11/4/2023).
Tetapi, Ali memastikan saat ini peretasan terhadap salah satu pimpinan KPK tersebut sedang ditangani oleh tim Information and Technology (IT) KPK.
“Permasalahan ini masih ditangani oleh IT KPK untuk pemulihannya. KPK juga sedang mengkoordinasikannya dengan pihak Kemenkominfo,” ujarnya.
Baca Juga:
2 Nama Kandidat Pimpinan KPK Bakal Diusulkan Presiden ke DPR Gantikan Firli Bahuri
Di kesempatan tersebut, Ali pun mengimbau kepada publik agar mewaspadai informasi hoax atau bohong yang berkembang di masyarakat. Apalagi yang mengatasnamakan pimpinan KPK.
Alasannya, banyak modus yang melanggar hukum mengatasnamakan pimpinan serta pegawai KPK.
“Kami berharap, masyarakat selalu waspada dan hati-hati terhadap berbagai penyebaran hoax tersebut. Hoax hanya akan memecah belah persatuan kita,” tandasnya. [sdy]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.