WahanaNews.co | Relawan Pro Jokowi (Projo) menegaskan bahwa bukanlah bagian dari Koalisi Indonesia Bersatu (KIB).
Kehadirannya dalam Silaturahim Nasional (Silatnas) KIB yang digelar Sabtu (4/6/2022) malam, hanyalah bentuk apresiasi untuk pengundang karena telah mengundang Projo.
Baca Juga:
Sejumlah Politis Senior Golkar Dorong Munaslub untuk Ganti Ketum Airlangga
“Saya sampaikan bahwa Projo bukan anggota KIB. Saya tidak tahu kenapa diundang, tapi kami sangat apresiasi dari kawan-kawan KIB yang undang Projo untuk hadir,” kata Sekretaris Jenderal Projo Handoko, Sabtu (4/6/2022).
Sementara itu, Ketua Umum Projo Budi Arie Setiadi terlihat menghadiri Silatnas KIB yang digelar di Pelataran Senayan, Jakarta.
Budi tampak menggunakan kemeja putih dipadu jaket hitam.
Baca Juga:
Tiga Nama Capres Muncul Gagalkan Koalisi Besar, PDIP Klaim PPP Tinggalkan Golkar dan PAN
Setalah tiba di lokasi, ia terlihat duduk bersama Ketua Dewan Penasihat Partai Golkar Luhut Binsar Pandjaitan, Ketua Majelis Penasihat Partai Amanat Nasional (PAN) Hatta Rajasa, Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali, serta Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Aburizal Bakrie.
Saat acara di mulai, Budi turut berdiri dan bergandengan dengan sejumlah elite partai politik (parpol) yang tergabung dalam KIB yaitu Partai Golkar, PAN, dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP), serta Wakil Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi saat menyanyikan Bagimu Negeri.
Diketahui, KIB merupakan koalisi yang terbentuk pada 12 Mei 2022 usai pertemuan antara Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dan Ketua Umum PPP Suharso Monoarfa.