Dalam sebuah pemberitaan, pabrik MS Glow disebut illegal atau melanggar perizinan. Masalah tersebut terjadi pada 2021 lalu.
Melalui unggahan Instagram story @shadypurnamasari, Shandy pun memberikan klarifikasi. Shandy membantah pabrik MS Glow disebut bodong.
Baca Juga:
Gilang 'Juragan 99' Diperiksa Hari Ini sebagai Saksi Terkait Tragedi Kanjuruhan
“Pabrik MS Glow ga bodong ya!! Headline berita suka bikin fitnah,” tulis Shandy Purnasari pada Rabu (16/3/2022).
“Jadi pabrik kita yg @kosmepack pernah bermasalah karena berdiri di lahan hijau (padahal waktu kita beli udah ada bangunannya) lalu kita tutup pabriknya dan sudah kita pindah pabrik @kosmepack ke Surabaya SIER,” tulis Shandy lagi.
Dia menegaskan bahwa itu bukan pabrik MS Glow melainkan pabrik Kosme Pack.
Baca Juga:
Duka Mendalam, Presiden Arema FC Minta Maaf
Shandy mengungkapkan tentang persaingan bisnis yang saat ini sudah tak sehat.
“Pabrik MS Glow bodong dari mana. Bisnis itulah bisnis jahat bgt,” tulis Shandy melalui unggahan selanjutnya.
Selain kabar mengenai kasus kepemilikan pabrik bodong, pada 2018 lalu pernah terseret kasus penjiplakan desain produk kosmetik. [bay]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.