Apalagi kata dia, hasil survei PKB di Jatim kian bagus. Jumlah pemilihnya, klaim dia, juga relatif besar dibanding PDIP pada pemilu 2019 lalu. Sayangnya, ia tak mengungkap dengan detail.
"Ya kalau rumusannya gampang sih, kalau PKB menang ya AMIN menang. PKB ini surveinya menang terus [berdasarkan survei] yang kita lakukan, kemudian dari pemilu yang lalu jumlah pemilihnya juga jauh lebih besar dibanding PDIP," katanya.
Baca Juga:
Terima Hasil Pemilu 2024, Nasdem Ucapkan Selamat untuk Prabowo-Gibran
"Artinya kita akan minta semua kader bergerak mempertahankan kekuatan PKB sekaligus menjaga menangnya AMIN," tambah Cak Imin.
Pada masa kampanye Pilpres 2024 sejak awal pekan ini, Cak Imin melakukan tur ke sejumlah daerah di Jatim sebagai permulaan. Beberapa daerah yang disambangi Cak Imin di awal adalah Jombang, Mojokerto, Sidoarjo, dan Surabaya.
[Redaktur: Alpredo Gultom]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.