WahanaNews.co | Abraham Lunggana alias Haji Lulung resmi meninggalkan Partai Amanat Nasional (PAN) dan kembali “mudik” ke basisnya semula, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), bahkan langsung dipercaya menjabat Ketua DPW PPP DKI Jakarta periode 2021-2026.
Setelah kembali ke PPP, Lulung mengaku punya komitmen menjadikan Jakarta sebagai salah satu lumbung suara PPP.
Baca Juga:
Gangguan Jantung, Haji Lulung Meninggal Dunia
Guna mencapai hal tersebut, Lulung mengangkat Najmi Mumtaza Rabbany alias Gus Najmi, yang juga putra dari Wakil Menteri Agama, Zainut Tauhid Sa'adi, sebagai Sekretaris Wilayah PPP DKI Jakarta.
Pemilihan Gus Najmi bukan tanpa alasan.
Pasalnya, Lulung ingin mengubah PPP yang selama ini identik dengan “partai orang tua” menjadi partai modern yang turut memperjuangkan aspirasi kaum muda.
Baca Juga:
Ribuan Anggota Ormas Dan Ratusan Warga Antarkan Jenazah Haji Lulung
"Keputusan mengangkat Gus Najmi sebagai Sekwil adalah langkah awal sebagai ikhtiar politik kami (PPP) memperjuangkan aspirasi kaum muda dan menjadi ranah juang yang akan dibawa oleh partai berlambang Ka’bah ini," kata Haji Lulung, dalam keterangannya, Sabtu (18/9/2021).
“Kita harus menghilangkan kesan kalau PPP adalah partai orang tua. Mari kita tunjukkan kalau PPP juga partainya anak muda yang siap menumbuhkan energi positif," terangnya.
Lulung meyakini, keputusan menempatkan Najmi sebagai Sekwil PPP DKI Jakarta bisa meningkatkan minat kaum muda terhadap politik, yang belakangan dianggap menurun.