WahanaNews.co | Dalam pandangan pakar, salah satunya Monks (2000) menyebutkan bahwa remaja adalah masa peralihan antara masa anak ke masa dewasa dan perkembangan kognisi remaja berimplikasi pada perkembangan sosialnya.
Maka, tidak heran jika terjadi perubahan psikologis pada remaja, yang biasanya cenderung "melawan" segala peraturan yang dianggap membatasi kebebasannya.
Baca Juga:
Koalisi Pejuang Lingkungan Desak Polisi Hentikan Kasus Guru Besar IPB soal Kerugian Rp271 Triliun
Karena perubahan ini, remaja sering kali dilabeli nakal oleh orangtua, dan lingkungan sosialnya. Memang, perlu diakui jika tidak semua orangtua mengetahui bagaimana bersikap terhadap perubahan anaknya.
Tidak sedikit orangtua berusaha untuk memahaminya, akan tetapi tindakan orangtua justru membuat sikap remaja semakin menjadi-jadi.
Mencegah kenakalan remaja merupakan upaya yang sangat penting untuk dilakukan agar remaja tidak terjerumus dalam perilaku yang merugikan diri sendiri maupun orang lain.
Baca Juga:
Ini Kata Pakar, Soal Penemuan Jejak Kaki Dinosaurus Terbesar di Inggris
Berikut ini 7 cara mencegah kenakalan remaja menurut pakar:
1. Menjaga hubungan baik
Remaja yang memiliki hubungan yang baik dengan orangtua atau keluarga cenderung memiliki kesehatan mental yang lebih baik dan lebih sedikit terlibat dalam perilaku kenakalan.