Hingga saat ini, jurusan ini tetap saja ramai peminat. Alasannya karena prospek karier yang menjanjikan. Seorang penerbang (pilot) profesional bisa mendapat gaji sampai puluhan juta rupiah per bulan.
2. Jurusan Kedokteran
Daftar pertama tentu adalah jurusan kedokteran. Jurusan kuliah ini membutuhkan banyak biaya mulai dari puluhan sampai ratusan juta rupiah. Salah satu alasan biaya jurusan kedokteran mahal adalah alat pembelajaran dan praktikum yang jumlahnya tidak sedikit dengan harga yang mahal.
Baca Juga:
Universitas Jambi Menerima 1806 Mahasiswa Dari Jalur SNMPTN
Misalnya untuk praktikum bedah anatomi saja, mahasiswa kedokteran perlu menggunakan kadaver (mayat) yang harganya bisa mencapai jutaan rupiah. Ada juga alat lain yang hanya bisa digunakan sekali pakai, seperti jarum suntik.
Tidak heran kalau kedokteran sering dianggap sebagai salah satu jurusan termahal.
3. Jurusan Seni
Jurusan seni baik seni rupa, seni musik, dan lainnya termasuk dalam jurusan kuliah berbiaya mahal. Alasanya tentu karena banyaknya berbagai peralatan yang dibutuhkan mahasiswa.
Baca Juga:
10 Prodi UI, UGM, Unpad dan ITS yang Ramai Peminat di SNMPTN 2022
Selain itu, banyak juga dari mereka yang sengaja menambah kredit mata kuliah untuk makin memaksimalkan kreativitas dan kompetensi di bidang yang ditekuninya.
4. Jurusan Desain Komunikasi Visual (DKV)
Meski biaya kuliah pokok DKV terbilang tidak terlalu mahal, namun harga alat-alat yang dibutuhkan saat praktikum tidaklah murah.
Misalnya saat mempelajari animasi, web desain, desain interaktif, ilustrasi, dan sebagainya, kamu membutuhkan laptop dengan spek yang mendukung, seperti MacBook, yang harganya tidak murah.