WahanaNews.co, Sumedang - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sumedang telah mengeluarkan hasil rekapitulasi penghitungan suara pemilu 2024 yang dilaksanakan pada 14 Februari kemarin.
Berdasarkan hasil rapat pleno rekapitulasi pada Minggu (3/3/2024) kemarin, KPU telah mengeluarkan 50 nama calon anggota legislatif periode 2024-2029 yang akan menduduki kursi DPRD Sumedang.
Baca Juga:
Soal Hasil Pilpres 2024: PTUN Jakarta Tak Terima Gugatan PDIP, Ini Alasannya
Dimana dari 50 anggota legislatif tersebut hampir setengahnya merupakan wajah baru.
Berdasarkan data tertulis dari KPU Sumedang, Golkar menempati urutan teratas dengan raihan 10 kursi. Dan posisi kedua ditempati oleh PDI Perjuangan dengan raihan 8 kursi.
Sedangkan PPP, Gerindra dan PKS berada di urutan ketiga dengan masing-masing mendapat 7 kursi. Dan untuk PKB sendiri tetap bertahan dengan raihan 6 kursi.
Baca Juga:
KPU Labura Verifikasi Berkas Calon Bupati dan Wakil Bupati di Rantau Prapat: Pastikan Dokumen Sah
Sementara diperingkat paling bawah ada PAN dengan raihan 4 kursi dan Demokrat yang hanya meraih 1 kursi saja.
Sebelumnya, Gerindra sempat digadang-gadang akan menjadi partai pemenang di pemilu 2024 kemarin. Dikarenakan Gerindra diuntungkan dengan momen Pilpres yang mengusung pasangan Prabowo-Gibran.
Seperti diketahui, kedua pasangan capres tersebut menduduki posisi puncak dengan mengalahkan lawan politiknya yakni pasangan Anies-Cak Imin dan Ganjar-Mahfud.
Akan tetapi, di Kabupaten Sumedang sendiri, keuntungan justru malah didapatkan Partai Golkar yang sama-sama mendukung Prabowo-Gibran.
Dimana dari coat-tail effect pilpres 2024 kemarin, Golkar sukses meraup suara maksimal dengan kenaikan hingga 54 persen dari tahun sebelumnya.
"Jadi, selain kami naik 3 kursi, suara partai juga naik signifikan. Di tahun 2019 lalu suara kami 91.227, dan pemilu 2024 ini mencapai 143 ribu. Ini betul-betul menggembirakan bagi kami," ujar Ketua DPD Partai Golkar Sumedang Sidik Jafar, Selasa (5/3/2024) kemarin.
Sementara itu, walaupun Gerindra dapat mempertahankan 7 kursi nya di legislatif, namun Gerindra justru kehilangan sekitar 3.403 suara atau 0,036 persen dari suara partai di tahun 2019.
Dimana sebelumnya jumlah suara partai Gerindra mencapai 93.553, kini hanya mencapai 90.100 suara. Bahkan, dari 7 kursi tersebut, Gerindra juga telah kehilangan 4 inkumben yang kini dihuni oleh wajah baru.
Berikut nama-nama calon anggota legislatif yang dipastikan lolos berdasarkan hasil rekapitulasi KPU Sumedang:
1. Diki Suharto (PAN)
2. Relah Rohayati (Gerindra)
3. Acep Komarudin Hidayat (PKB)
4. Said Vicky Abadi (PDIP)
5. Hasan Supardi (Golkar)
6. Ari Budiman (Golkar)
7. Acep Hidayat Komarudin (PKS)
8. Wowo Sutisna (PDIP)
9. Yuslita Sumartini Bilqis (Golkar)
10. Hendar Ernawan (PKS)
11. Endang Supriatna (PPP)
12. Asep Rohmat (Gerindra)
13. Sarif Hidayat (PKS)
14. Cucu Perawati (PDIP)
15. Lady Puspita (Golkar)
16. Riki Kadarsah (PAN)
17. Elah Karmilah (PPP)
18. Muhamad Ali M (PKB)
19. Ruli Aditya (Gerindra)
20. Muhammad Ridzky Kharisma (Gerindra)
21. Nana Suryana (PKS)
22. Sonia Sugian (Golkar)
23. Rita Oktaviana (PPP)
24. Didi Suhrowadi (PKB)
25. Ferry Budianto (PDIP)
26. Asep Roni Hidayat (PDIP)
27. H. Deden Yayan R (Golkar)
28. Dadan Sopian S (PKS)
29. Ekky Ahmad MR (PPP)
30. Tita Karlita (PPP)
31. Titus Diah (Gerindra)
32. Heti Andorina (PDIP)
33. Endang Taufik (PPP)
34. Agung Gundara (PKB)
35. Ai Rosmawati (Gerindra)
36. Aep Tirtamaya (Golkar)
37. Asep Sumaryana (PAN)
38. Herman Hermawan (PKB)
39. Atang Setiawan (PDIP)
40. Sidik Jafar (Golkar)
41. Bagus Noorrohmat (PAN)
42. Mulya Suryadi (PPP)
43. Herman Habibullah (PKB)
44. Warson (Gerindra)
45. Asep Kurnia (Golkar)
46. Iwan Nugraha (PKS)
47. Dedih (Golkar)
48. Dede Mulyadi (Demokrat)
49. Rahmat Juliadi (PKS)
50. Yanti Siti N (PDIP)
Perlu diketahui, untuk penetapan Kursi DPRD Kabupaten Sumedang sendiri dilakukan setelah Pleno Rekapitulasi Suara Pemilu 2024 tingkat Nasional dan menunggu keputusan Mahkamah Konstitusi (MK).
[Redaktur: Sandy]