WahanaNews.co | Seorang
ibu hamil bernama Puji Astuti (32) hampir saja melahirkan bayinya di Jalan
Jenderal Sudirman-Imam Munandar, Riau, Jumat (30/7) pagi. Saat itu dia berhenti
di pos penyekatan PPKM.
Baca Juga:
Seorang Anak Yatim di Tapteng Diperkosa Hingga Hamil dan Melahirkan
Dalam video yang beredar di media sosial, tampak Puji
berkendara sendirian menggunakan motor. Beberapa saat kemudian Puji dihampiri
anggota Ditlantas Polda Riau.
Anggota polisi itu bernama Kombes Pol Firman Darmansyah.
Bersama anggota lainnya, mereka membantu ibu dan memindahkan ke mobil petugas
diantar ke rumah sakit.
"Saat itu, saya dan petugas di situ melihat seorang wanita
pengendara sepeda motor mau melintas di pos penyekatan tampak menahan
kesakitan. Kondisinya sedang hamil tua dan mau melahirkan," kata Firman
lewat keterangannya, Jumat (30/7).
Baca Juga:
Paman Bejat di Tana Toraja Perkosa Ponakan Berulang Kali hingga Hamil
Firman menyebut,
suami Puji kemudian datang melihat istrinya tersebut. Dia juga menyampaikan
terima kasih kepada polisi lalu lintas yang telah menolong istrinya yang hendak
melahirkan di jalan.
"Saya sangat berterima kasih atas kesigapan dan bantuan
Bapak Dirlantas Polda Riau dan anggota membantu istri saya ke rumah sakit,
syukur alhamdulillah saat ini istri saya sudah ditangani pihak rumah
sakit," ujar Taufik. [dhn]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.