WahanaNews.co | Pihak Manajemen Bandara Wunopito Lembata memastiskan bahwa
aktivitas erupsi Gunung Ile Lewotolok tidak berpengaruh
terhadap lalu lintas udara, apalagi pada saat landing atau take off di Runway.
Hal itu disampaikan oleh Kepala
Bandara Udara Wunopito, Lembata, Nusa Tenggara Timur (NTT), Muhammad Syaiful Zuhri, kepada wartawan, Sabtu (5/6/2021).
Baca Juga:
Laporan Etik Menanti Ahmad Dhani, Rayen Pono Bawa Bukti ke MKD
"Kita pasang paper test di beberapa titik, hasilnya material vulkanik/abu tidak
sampai ke wilayah bandara. Ini aman sekali,"
ungkapnya.
Selain itu, terkait adanya penambahan
rute penerbangan domestik Kupang-Lewoleba yang akan berpengaruh
terhadap meningkatnya aktvitas di Bandara Wunopito Lembata, Muhammad Syaiful
juga mengatakan bahwa pihaknya telah melakukan berbagai macam persiapan
penerapan protokol kesehatan di areal bandara.
"Sterilisasi bandara sudah semua.
Media protap juga standby. Kita juga
atur physical distancing antar
penumpang saat tiba dan berangkat," paparnya.
Baca Juga:
Dear Traveler, Berikut 4 Destinasi Wisata di Flores Barat yang Wajib Didatangi
Dia mengakui bahwa bandara merupakan
satu dari sekian banyak tempat yang rawan Corona.
Akan tetapi, tambahnya, dia optimis
tidak akan ada penyebaran Covid-19 klaster bandara.
Terkait penambahan rute penerbangan
domestik di Bandara Wunopito, Kepala Bandara Udara Wunopito, Lembata, NTT,
Muhammad Syaiful Zuhri, mengatakan bahwa Wings Air, anak
perusahaan Lion Air Group, kembali membuka rute baru penerbangan
domestik Kupang-Lewoleba.