WahanaNews.co, Sumenep - Penduduk di Dusun Tengah, Desa Moncek Tengah, Kecamatan Lenteng, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, menjadi geger karena adanya fenomena alam yang melibatkan getaran, dentuman, serta suara misterius yang berasal dari dalam bumi.
Suara ini menyerupai suara orang yang sedang melakukan penggalian sumur. Meskipun asal-usul peristiwa ini belum terang benderang, getaran dan dentuman dari fenomena ini dirasakan oleh warga selama sekitar 10 hari.
Baca Juga:
Bawaslu Sumenep Perpanjang Pendaftaran Rekrutmen Petugas Pengawas Tempat Pemungutan Suara
Pihak kepolisian mengungkap bahwa setidaknya ada lima rumah yang mengalami getaran dan mendengar suara misterius tersebut dengan intensitas yang tinggi.
"Kejadian alam ini tampaknya melibatkan fenomena getaran dan suara misterius yang berasal dari dalam perut bumi. Namun, kita masih belum mengetahui sumber pasti dari suara ini," ujar AKP Widiarti, Kepala Seksi Humas Polres Sumenep, melansir CNN Indonesia, Selasa (15/8/2023).
Dia menjelaskan bahwa peristiwa ini terjadi sekitar pukul 09.45 WIB. Pada saat itu, banyak penduduk yang merasa panik dan cemas menghadapi kejadian yang tidak biasa ini.
Baca Juga:
Demi Dapat Vespa, Ibu di Sumenep Srahahkan Anak untuk Diperkosa Oknum Kepala Sekolah
Berikut fakta-fakta fenomena suara misterius di Sumenep ini:
Warga Mengungsi
Oleh karena penduduk khawatir serta dalam upaya mencegah terjadinya korban, pihak kepolisian telah melakukan evakuasi terhadap lima kepala keluarga di Desa Moncek Tengah, Kecamatan Lenteng, Sumenep.