WahanaNews.co | Kecelakaan bus Transjakarta menghiasi pemberitaan media massa dalam seminggu terakhir.
Faktor kelalaian pengemudi kini menjadi sorotan karena dua kecelakaan terjadi dalam rentang waktu dekat gara-gara sopir yang mengantuk.
Baca Juga:
Spesial Ramadan, Transjakarta Hadirkan Program 'Berbagi dalam Perjalanan'
Kecelakaan pertama melibatkan dua bus Transjakarta yang bertubrukan di Halte Cawang-Ciliwung, Jakarta Timur, Senin (25/10/2021) pagi.
Kecelakaan terjadi setelah salah satu bus tiba-tiba menghantam bagian belakang bus lain yang sedang berhenti di halte.
Kecelakaan ini membuat sejumlah penumpang terluka, dan dua orang tewas di tempat.
Baca Juga:
Selama Ramadan, Transjakarta Izinkan Penumpang Buka Puasa di Dalam Bus
Empat hari berselang, atau pada Jumat (29/10/2021) pagi, kecelakaan bus Transjakarta kembali terjadi di Jalan Sultan Iskandar Muda, dekat Gandaria City, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.
Bus Transjakarta bernomor polisi B-7719-TGR kecelakaan tunggal karena menabrak beton separator di sisi kanan jalan.