Tapi, sebenarnya ada profesi lain bagi lulusan sarjana pendidikan. Jadi, mereka yang lulus tidak selamanya akan menjadi guru.
Tetapi mereka juga bisa memilih pekerjaan lain yang sesuai dengan minat dan bakatnya.
Baca Juga:
Program Beasiswa Martabe Prestasi 2025, Agincourt Resources Catat Rekor Tertinggi
1. Penulis
Jika kamu seorang sarjana pendidikan yang cinta dengan dunia literasi, maka pilihan karier sebagai penulis bisa jadi pertimbangan. Sebab, profesi ini bisa digeluti oleh siapa pun yang memiliki kreativitas tinggi dan kemampuan menyampaikan informasi dengan baik dalam tulisan.
2. Instruktur Pelatihan Kejuruan
Baca Juga:
Program Kesehatan Gratis untuk Siswa Digelar Mulai Agustus 2025
Profesi lain sarjana pendidikan ialah instruktur pelatihan kejuruan. Biasanya profesi ini akan bekerja di sekolah kejuruan seperti sekolah kejuruan mesin, listrik, tata boga, otomotif, dan lainnya.
Akan tetapi, perlu diketahui untuk menjadi seorang instruktur kamu harus memiliki ijazah khusus terlebih dahulu sebagai lisensi.
3. Relawan Pendidikan