WahanaNews.co | Pisang merupakan buah yang populer dan banyak disukai. Di Indonesia, jenis buah pisang sangat beragam dengan karakteristik yang berbeda-beda.
Nilai ekonomi buah ini cukup tinggi dan peminatnya tidak pernah surut. Untuk mendapatkan buah pisang yang nilai ekonomisnya tinggi dan banyak disukai, maka kematangan buah ini harus optimal.
Baca Juga:
Dua Ton Pisang Asal Sulbar Dipasarkan di Kalimantan Timur
Umur panen sangat mempengaruhi tingkat kematangan buah pisang. Lantas, bagaimana cara mengetahui buah pisang siap panen? Ini penjelasannya, dikutip dari buku Budi Daya Tanaman Buah Unggul Indonesia.
Ciri-ciri pisang yang sudah siap panen
Buah pisang harus dipanen tepat waktu. Pasalnya, pemanenan yang terlalu cepat atau terlambat bisa menyebabkan kualitas buah pisang menurun.
Baca Juga:
Kamu Harus Tahu, 6 Makanan Ini yang Bikin Cepat Ngantuk
Umumnya, tanaman pisang akan berbuah saat berumur satu tahun. Akan tetapi, waktu panen buah pisang bisa berbeda-beda tergantung pada varietas dan kondisi lingkungannya.
Ciri-ciri pisang siap panen bisa dilihat dari daun bendera yang mulai mengering. Selain itu, buah pisang yang siap panen juga memiliki ciri daging buah yang padat dan warna kulitnya berubah dari hijau muda menjadi hijau tua.
Buah pisang biasanya dipanen saat berumur 80 sampai 100 hari setelah buah terbentuk dengan siku buah masih jelas hingga hampir bulat. Penentuan panen pisang harus disesuaikan dengan waktu pengangkutan. Pasalnya, pisang termasuk buah klimaterik yaitu buah yang masih bisa matang setelah dipanen.