Apalagi Kementerian Perdagangan tengah berupaya untuk meningkatkan daya saing UMKM melalui pengembangan kemitraan antara UMKM dengan ritel modern, lokapasar. dan perbankan mendongkrak perekonomian nasional ke depannya.
“Hadirnya PT OHI Indonesia diharapkan juga dapat membantu terbentuknya rantai pasok (supply chain) dan komposisi penawaran produk (product offering) yang berimbang antara produk manufaktur dan produk pengusaha lokal,” imbuh Mendag Zulkifli Hasan.
Baca Juga:
Mendag Budi Lakukan Pertemuan Bilateral dengan Menteri Ekonomi, Perdagangan, dan Industri Jepang
Menutup sambutannya, Mendag Zulkifli Hasan menyampaikan kembali harapannya agar investasi ini bermanfaat bagi kedua negara. "Mudah-mudahan ini dapat memberikan kontribusi bagi pembangunan Indonesia serta sebagai jalan untuk keuntungan dan kebaikan kedua negara," jelasnya.
Sementara itu, Chairman Makoto Hirowatari menyampaikan keinginannya untuk berkontribusi dalam pembangunan infrastruktur di Indonesia.
"Melalui Okabe Gallery, kami ingin berkontribusi dalam pembangunan infrastruktur dan peningkatan keselamatan bangunan di negara yang indah ini, Indonesia," urainya.
Baca Juga:
Mendag Budi Lakukan Pertemuan Bilateral dengan Menteri Perdagangan Kanada
Sedangkan Vice President Director PT OHI Budi Kho mengungkapkan, investasi yang ditanamkan pada pembukaan Okabe Gallery yaitu hampir mencapai USD 400 miliar. "Adapun tenaga kerjanya sebanyak 99,99 persen merupakan tenaga kerja lokal," ungkapnya.
Okabe Gallery adalah pusat perbelanjaan material bangunan premium dan merupakan galeri berkonsep pertama di Indonesia. Okabe Gallery juga menawarkan keramahan bagi para konsumennya. Adapun pemasok material bangunan dan dekorasi rumah pada Okabe Gallery berasal dari produsen lokal.
PT OHI adalah anak perusahaan Okabe Co., Ltd Japan yang berpusat di Tokyo, Jepang yang memproduksi bahan-bahan konstruksi di Jepang dan telah berdiri selama 106 tahun.