Direktur Pengembangan Ekspor Produk Primer Merry Maryati menambahkan, selain kegiatan pameran, kegiatan ini juga akan dimeriahkan dengan beberapa kegiatan pendukung yakni seminar, penjajakan kesepakatan bisnis (business matching), demo memasak, serta aneka kompetisi dan seminar.
“Ada yang istimewa pada keikutsertaan Paviliun Kementerian Perdagangan yaitu dengan menampilkan Indikasi Geografis Corner yang menyajikan keunikan mamin dan rempah Indonesia dari segi rasa yang tidak dimiliki oleh negara lain. Penyajian ini diharapkan bisa memberikan nilai berharga dalam persaingan di kancah global. Kami yakin produk mamin Indonesia, khususnya dari pelaku UKM Indonesia tidak kalah berkualitas dari negara lain, sudah siap diadu dengan produk luar negeri, serta mampu berkontribusi pada perekonomian nasional,” pungkas Merry. [JP]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.