Sebagai respons, Taiwan mengerahkan pasukan militernya untuk memantau dan menghadapi setiap pergerakan China.
"Langkah ini sebagai peringatan dan tanggapan yang tepat," ungkap pernyataan Taiwan.
Baca Juga:
China Tuduh AS Lancarkan Serangan Siber di Tengah Perang Dagang
Sementara itu, Kementerian Luar Negeri China tidak memberikan tanggapan atas kecaman dari Taiwan.
Beijing secara rutin menggelar latihan militer di sekitar Taiwan, terutama ketika pemerintah pulau itu melakukan tindakan yang dianggap menantang, seperti kunjungan ke negara lain.
Taiwan sendiri terus berupaya memperkuat posisinya sebagai negara yang berdaulat, meskipun China berulang kali menegaskan bahwa pulau itu merupakan bagian dari wilayahnya.
Baca Juga:
China Tegaskan Siap Hadapi Perang Dagang, Serukan Dialog Setara
Pemerintahan Beijing bahkan menyatakan siap menggunakan segala cara, termasuk langkah militer jika diperlukan, untuk mempertahankan klaimnya atas Taiwan.
[Redaktur: Elsya Tri Ahaddini]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.