WahanaNews.co, Jakarta - Media asal Singapura, Channel NewsAsia, menyoroti pelaksanaan pemilihan presiden (pilpres) 2024 di Indonesia.
Dalam artikel berjudul "Presidential hopefuls Anies, Ganjar not conceding yet despite exit polls showing Prabowo with near-60% vote share", Channel NewsAsia melaporkan bahwa Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo belum menyerah meskipun hasil hitung cepat menunjukkan Prabowo Subianto unggul dengan hampir 60% suara.
Baca Juga:
KPU Sebut Tambahan Alat Bukti yang Diajukan Kubu 01 dan 03 Tak Sesuai Fakta
Anies dan Ganjar adalah calon presiden nomor urut 01 dan 03. Sementara Prabowo capres nomor urut 02.
Sejak dimulai pada Rabu (14/2/2024) siang, hasil quick count yang diperoleh Prabowo menunjukkan mantan jenderal militer itu mengungguli Anies dan Ganjar dengan raupan suara nyaris 60 persen.
Lingkar Survei Indonesia (LSI), mencatat Prabowo berada di posisi teratas dengan 58,45 persen suara. Sementara Anies di angka 24,99 persen suara dan Ganjar di angka 16,55 persen suara.
Baca Juga:
Todung Mulya Lubis Mendorong MK Panggil Jokowi dalam Sidang Gugatan Pilpres
Hitung cepat LSI ini berdasarkan 90,4 persen data yang masuk dan dihitung sampai pukul 19.00 waktu Singapura.
Indikator Politik juga mencatat Prabowo unggul dengan 57,84 persen suara berdasarkan 79,93 persen suara yang masuk. Anies dan Ganjar, sementara itu, masing-masing meraup 25,64 persen dan 16,51 persen suara.
Lembaga survei Litbang Kompas juga menunjukkan Prabowo unggul dengan 58,77 persen suara, diikuti Anies dengan 25,25 persen dan Ganjar dengan 15,98 persen. Jumlah ini berdasarkan 81,2 persen suara yang masuk dan telah dihitung.