Beberapa hari setelah
melarikan diri ke
luar negeri, Ghani dikonfirmasi
berada di Uni Emirat Arab (UEA).
Ia dikabarkan kabur dari
Afghanistan sambil membawa lari sejumlah besar uang negara.
Baca Juga:
Bio Farma Hibahkan 10 Juta Dosis Vaksin Polio untuk Afghanistan
Kementerian Luar Negeri
UEA mengonfirmasi mereka menyambut kedatangan Ghani dan keluarganya dengan
alasan kemanusiaan.
Melalui siaran video di
laman Facebook-nya, Ghani mengatakan
bahwa ia tak ingin berlama-lama di UEA dan "sedang membicarakan"
rencana kepulangannya.
Ghani kemudian
menegaskan, dia pergi dengan tujuan kebaikan, dan bukan untuk
kesejahteraan dirinya.
Baca Juga:
Afghanistan Kembali Gempa Bumi Berkekuatan 6,3 Magnitudo
Ia menuturkan, kepergiannya ke luar negeri demi menghindari
pertumpahan darah di Afghanistan.
Meski begitu, masyarakat
Afghanistan murka atas sikap Ghani tersebut, yang dianggap menelantarkan negara dan warganya di
tangan Taliban.
[qnt]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.