Ukraina Sebut Senjata Kebutuhan Utama
Pihak Ukraina menyebutkan pihaknya sangat membutuhkan bantuan berupa senjata dan amunisi untuk membebaskan sebagian teritori Ukraina yang sudah dikuasai oleh Rusia.
Baca Juga:
Prabowo Subianto Sambangi Gedung Putih, Rayakan 75 Tahun Hubungan Diplomatik dengan AS
“Ukraina membutuhkan senjata untuk merebut kembali teritori kami dari Rusia. Kami tidak tertarik untuk menginvasi Rusia. Tujuan kami hanya mempertahankan kedaulatan dan integritas bangsa,” ujar Andriy Yermak, juru bicara Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy.
Sementara itu Zelenskiy sendiri secara terbuka memberikan ucapan terima kasih khususnya kepada Amerika Serikat terkait bala bantuan senjata dan roket yang dikirim Joe Biden.
Namun, Zelenskiy sendiri menambahkan senjata yang dikirim tersebut bisa menjadi kartu as untuk menghentikan perang yang sudah berlangsung hampir 100 hari ini.
Baca Juga:
Demokrat Tuding Keputusan Biden sebagai Penyebab Kegagalan Harris Hadapi Trump
“Suplai senjata harus diperbanyak… untuk menjadi titik balik konfrontasi ini,” ujar Zelenskiy. [rin]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.