WAHANANEWS.CO, Jakarta - Lima jet tempur milik Angkatan Udara India dan satu pesawat nirawak diklaim telah ditembak jatuh oleh Pakistan dalam serangkaian aksi militer menyusul serangan India di wilayah Pakistan.
Informasi ini disampaikan oleh sumber keamanan Pakistan.
Baca Juga:
Permalukan India, Jet J-10C China Jadi Bintang Baru di Medan Tempur
Menurut sumber tersebut, jet-jet yang ditembak jatuh terdiri dari tiga unit Rafale buatan Prancis, satu MiG-29, dan satu jet tempur SU-30.
Selain itu, sebuah pesawat nirawak Heron milik India juga disebut berhasil dilumpuhkan.
Pernyataan resmi militer Pakistan membenarkan hal ini, dan seorang pejabat senior pemerintah turut mengonfirmasi daftar pesawat yang diklaim berhasil dijatuhkan.
Baca Juga:
5 Jet India Rontok, Pakistan Umumkan Kemenangan Spektakuler di Angkasa
Meski begitu, tidak dijelaskan secara rinci lokasi maupun cara pesawat-pesawat itu dijatuhkan.
Sebelumnya, pejabat Pakistan menyebut bahwa mereka telah menembak jatuh tiga pesawat tempur dan satu drone India.
Namun hingga kini, CNN belum dapat memverifikasi klaim tersebut secara independen dan masih menunggu tanggapan dari pemerintah India.