1. Kekuatan Nuklir Seimbang, Tapi India Sedikit di Atas Angin
Laporan terbaru dari The Tribune menyebutkan bahwa India memiliki sekitar 172 hulu ledak nuklir, sementara Pakistan mengikutinya dengan 170.
Baca Juga:
Donald Trump Sebut Ingin Gantikan Paus Fransiskus
Perbedaan jumlah ini memang tipis, namun India memiliki keunggulan pada aspek teknologi dan diversifikasi sistem peluncuran, yang membuat kemampuannya untuk melakukan serangan balasan (second-strike) lebih meyakinkan.
India menempatkan fokus besar pada sistem peluncuran laut dan rudal jarak jauh seperti Agni-V, yang mampu menjangkau wilayah mana pun di Asia.
Sementara itu, Pakistan masih berjuang mengembangkan kemampuan peluncuran dari laut.
Baca Juga:
Aman atau Berisiko? Ini Dampak Konsumsi Kopi terhadap Kesehatan Ginjal
2. Doktrin Nuklir: India Tahan Diri, Pakistan Lebih Leluasa
India selama ini dikenal dengan doktrin "No First Use"—janji untuk tidak menjadi pihak pertama yang menggunakan senjata nuklir.
Namun, sejak 2019, doktrin ini mulai dipertanyakan, dengan para pejabat India menyebut perlunya fleksibilitas.