Mengutip Suharyanto, Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana, AP News kemudian menulis lebih dari 12.000 personel tentara telah dikerahkan untuk meningkatkan upaya pencarian yang telah dilakukan oleh lebih dari 2.000 pasukan gabungan polisi, badan pencarian dan penyelamatan dan relawan.
Sementara Straits Times menulis para korban selamat yang mencari perbekalan saat dilakukannya penyelamatan dalam puing-puing. Hal ini tertuang dalam artikel berjudul "Indonesia quake survivors appeal for supplies as rescuers trawl rubble".
Baca Juga:
Raffi Ahmad Jadi Waketum Kadin Versi Anindya Bakrie, Jadi Sorotan Media Asing
"Para penyintas gempa bumi di Indonesia meminta makanan dan air pada hari Rabu, saat tim penyelamat melewati desa-desa yang hancur dengan harapan menemukan seseorang yang masih hidup," tulisnya.
Straits Times juga menulis dua hari setelah gempa meratakan rumah-rumah. Dilaporkan pula bagaimana tidak sedikit warga yang masih berusaha mengambil barang-barang berharga termasuk foto keluarga, buku agama dan surat nikah di dalam puing-puing kediaman mereka. [rna]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.