Seperti diberitakan media pada Senin (14/3), permintaan tersebut menggarisbawahi tantangan logistik dasar yang selama ini diyakini para ahli bahwa itu menghambat kemajuan Rusia di Ukraina.
Perwakilan AS dan China Bertemu di Roma Bahas Invasi Rusia ke Ukraina
Baca Juga:
Pertempuran Sengit, Rusia Lumat 9 Tank Ukraina Termasuk 4 Leopard-2
Gedung Putih mengungkapkan Penasihat Keamanan Nasional AS Jake Sullivan bertemu diplomat senior China Yang Jiechi di Roma, Senin (14/3) waktu setempat. Pertemuan itu disebut membahas isu-isu substansial tentang invasi Rusia ke Ukraina.
"Termasuk diskusi substansial tentang perang Rusia melawan Ukraina," pernyataan Gedung Putih seperti dilansir AFP, Selasa (15/3).
Rusia Serang Menara Televisi Ukraina, 9 Orang Tewas
Baca Juga:
Sejalan dengan Perjanjian Minsk, Rusia Respons Positif Usulan Perdamaian Prabowo
Sedikitnya 9 orang tewas usai pasukan Rusia menyerang sebuah menara televisi di luar kota Rivne, Ukraina barat, Senin (14/3). Pihak berwenang mengatakan serangan itu juga membuat 9 orang lainnya luka-luka.
"Sembilan tewas, sembulan luka-lika," kata kepala pemerintah daerah Vitaliy Koval lewat aplikasi pesan Telegram, seperti dilansir AFP, Senin (14/3).
Ia juga mengungkapkan tim penyelamat saat ini tengah berjuang membebaskan orang-orang yang terperangkap di bawah reruntuhan di desa Antopil.