WahanaNews.co | Seorang remaja perempuan berusia 16 tahun dikabarkan tewas akibat kebrutalan serangan Israel di Jenin Tepi Barat, (11/12).
Dia meninggal dunia saat pasukan Israel menggelar operasi militer di sekitar Jenin.
Baca Juga:
PLN Icon Plus Hadirkan ICONNEXT, Pameran Futuristik Terbesar di Indonesia
Perempuan tersebut diketahui bernama Jana Zakarneh yang saat itu sedang sendirian di atap rumahnya.
Pada saat bersamaan ratusan orang turun ke jalan untuk memprotes agresi Israel dan pembunuhan terhadap kaum muda Palestina.
Dilansir dari Arab News, Kementerian Kesehatan Palestina mengatakan, Jana Majdi Zakarneh ditembak di kepala oleh tentara Israel saat berada di atap rumahnya. Dia ditemukan oleh keluarganya setelah tentara meninggalkan daerah itu.
Baca Juga:
PLN Icon Plus Hadirkan ICONNEXT, Pameran Futuristik Terbesar di Indonesia
Dua orang lainnya terluka dalam penembakan itu dan tiga warga Palestina ditangkap selama penggerebekan itu, menurut sumber Palestina di Jenin.
Tentara Israel menyerbu lingkungan itu antara pukul 22.00 malam dan tengah malam, dan bentrokan terjadi di daerah Al-Bayader.
Zakarneh adalah warga Palestina ke-166 yang dibunuh oleh angkatan bersenjata Israel di Jenin, Tepi Barat sejak awal tahun, dan yang ke-10 korban meninggal bulan ini.