WahanaNews.co | Israel naik pitam karena salah satu stasiun televisi Swedia menampilkan peta wilayah mereka, tapi dengan nama Palestina.
Rezim Zionis menyampaikan protesnya setelah salah satu stasiun televisi Swedia, Channel 5 TV, menayangkan acara "Free for All" pada 12 Desember lalu.
Baca Juga:
Kerap Diserang Israel, PBB Sebut Argentina Jadi Negara Pertama Tarik Pasukan dari UNIFIL
Dalam acara itu, peserta diberi pertanyaan soal penyanyi Swedia bernama Laila Bagge Wahlgren.
Wahlgren merupakan keturunan campuran. Ibunya warga Palestina, dan sang ayah dari Swedia, sebagaimana diberitakan Yneth.
Bendera Palestina dan Kubah Batu di Masjid Al-Aqsa muncul di layar saat pemandu acara meminta peserta untuk menjawab di mana ayah Wahlgren lahir.
Baca Juga:
Netanyahu Tawarkan Rp79 Miliar untuk Bebaskan Satu Sandera di Gaza
Di dalam peta itu terlihat nama kota-kota Palestina. Namun, peta itu tak mengidentifikasi satu pun kota Israel, termasuk ibu kota Tel Aviv.
Kedutaan Besar Israel di Stockholm pun melontarkan protes secara terbuka.
"Apa yang seharusnya dilakukan Channel 5 dan produser acara ketika mereka menyajikan peta tanpa menyebut Israel?" demikian Kedubes Israel yang dikutip Middle East Monitor.