Lebih lanjut ia menyampaikan penyempurnaan program Adipura terlihat dari elaborasi indikator penilaian yang tidak hanya menyentuh sisi kebersihan dan keteduhan di perkotaan, penggunaan teknologi, peningkatan kapasitas terpasang, serta ikut mendukung pencapaian target nasional 20.000 Kampung Iklim pada tahun 2024 mendatang.
Hal tersebut tercermin pada mekanisme pengklasifikasian kabupaten/kota berdasarkan pada kapasitas terpasang sistem pengelolaan sampah dengan basis sistem teruji dan data yang akurat terverifikasi melalui Sistem Informasi Pengelolaan Sampah Nasional (SIPSN), Jakstrada, Operasional TPA, dan luasan ruang terbuka hijau.
Baca Juga:
Edy Rahmayadi Kampanye Akbar di Labura: Fokus pada Pendidikan, Kesehatan, dan Infrastruktur
Pengembangan pemantauan Adipura dengan memanfaatkan teknologi, antara lain pemantauan melalui survei udara menggunakan pesawat tanpa awak dan citra satelit. Jumlah Kampung Iklim di kabupaten/kota sebagai insentif penilaian Adipura.
Menteri LHK Siti Nurbaya berpesan agar pemerintah daerah menciptakan pola kerja dan sistem pengelolaan sampah yang saling melengkapi dan berkelanjutan dengan mempertimbangkan aspek lingkungan, aspek sosial, dan aspek ekonomi.
Dengan demikian, pengelolaan sampah bukan hanya mengurangi dan meminimalkan dampaknya, tetapi juga mempertimbangkan aspek kesehatan masyarakat serta memposisikan sampah sebagai sumber daya untuk ketersediaan bahan baku, efisiensi penggunaan sumber daya, dan sebagai sumber ekonomi masyarakat.
Baca Juga:
Program KKS, Milik Semua Instansi dan Masyarakat Dairi
Lebih lanjut ia berharap penganugerahan Adipura kali ini bisa menciptakan kota-kota yang teduh dan berkelanjutan melalui penyediaan ruang terbuka hijau publik yang posisinya sangat penting untuk menjamin keseimbangan ekosistem kota, keseimbangan sistem hidrologi, maupun sistem ekologis yang dapat menciptakan kota yang sehat, nyaman, meningkatkan ketersediaan air dan udara bersih, serta dapat meningkatkan estetika kota.
"Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan dengan bangga memberikan penghargaan Adipura kepada Kepala Daerah yang telah bekerja keras dan berkomitmen untuk mewujudkan lingkungan hidup yang lebih baik," pungkas Menteri Siti. [Tio]