"Tidak boleh ada toleransi kepada peristiwa ini karena
ini betul-betul menjadi klaster tersendiri penularan Covid-19 di Sumut. Mesti
dicek betul sejak kapan peristiwa ini dilakukan," kata Melki.
Ia pun meminta Kemenkes hingga Satgas Covid-19 di daerah
memastikan layanan tes antigen di seluruh sarana akomodasi sesuai dengan SOP.
Melki tak ingin kejadian dserupa kembali terulang.
Baca Juga:
Spanyol Wajibkan Pelaku Perjalanan dari China untuk Tes Covid-19
"Jadi harus kerja sama lebih kuat dan memastikan bahwa
di bawah ini di semua tempat yang melakukan pengecekan atau testing, baik swab
atau PCR ini bekerja sesuai SOP dan tidak membuat hal-hal seperti di Bandara
Kualanamu, Sumut," tutur Melki.
Untuk diketahui, polisi sebelumnya menggerebek lokasi diduga
tempat tes antigen dengan alat bekas di Bandara Kualanamu, Deli Serdang,
Sumatera Utara. Sebanyak enam orang yang ditangkap dalam pengerebekan itu. [dhn]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.