WAHANANEWS.CO, Jakarta - Indonesia resmi mencatatkan tonggak baru dalam pengembangan industri alat kesehatan nasional dengan diluncurkannya jarum suntik halal pertama yang diproduksi di dalam negeri.
Produk ini dibuat menggunakan teknologi sterilisasi mutakhir Electron Beam (E-Beam), yang menegaskan komitmen terhadap kualitas, keamanan, dan keberlanjutan lingkungan.
Baca Juga:
Sistem Rujukan JKN Berubah, BPJS Kesehatan Fokuskan Layanan Sesuai Kompetensi Faskes
Peluncuran jarum suntik tersebut merupakan hasil kolaborasi Terumo Corporation bersama PT Oneject Indonesia, dengan dukungan penuh dari Kementerian Kesehatan.
Kehadiran produk ini diharapkan mampu menjawab kebutuhan tenaga medis akan alat kesehatan berkualitas internasional, sekaligus memenuhi prinsip kehalalan yang menjadi perhatian penting masyarakat Indonesia.
Direktur Pengawasan Alat Kesehatan Kementerian Kesehatan, Eka Purnamasari, menilai peluncuran ini memiliki nilai strategis yang melampaui aspek bisnis semata.
Baca Juga:
Banyak yang Abaikan, Daun Jambu Biji Punya Efek Mengejutkan untuk Diabetes
Inisiatif tersebut dinilai menjadi bagian dari upaya jangka panjang dalam memperkuat fondasi industri alat kesehatan nasional.
“Inisiatif ini diharapkan memperkuat kemandirian industri alat kesehatan nasional. Sekaligus meningkatkan daya saing produk Indonesia di pasar global,” kata Eka dalam keterangannya, Kamis 22 Januari 2026.
Produk jarum suntik ini diproses menggunakan teknologi sterilisasi E-Beam yang dikenal lebih aman dan ramah lingkungan.