1. Niat dan bacalah "Bismillah" sebelum memotong kuku sebagai bentuk mengikuti sunnah Rasul.
2. Untuk kuku tangan, mulai dari telunjuk tangan kanan, lalu jari tengah, manis, kelingking, dan ibu jari. Kemudian lanjut ke tangan kiri dimulai dari kelingking hingga ibu jari.
Baca Juga:
Benarkah Pohon Nangka di Depan Rumah Bisa Bawa Sial? Ini Penjelasan Mitosnya!
3. Untuk kuku kaki, mulai dari kelingking kaki kanan lalu urutkan hingga ibu jari, kemudian lanjut ke kaki kiri dari ibu jari ke kelingking.
4. Memotong kuku dianjurkan dilakukan secara rutin, terutama pada hari Jumat.
5. Beberapa ulama menyarankan untuk menghindari memotong kuku di malam hari, meski tidak ada dalil yang pasti. Ini lebih kepada adat dan kebiasaan masyarakat tertentu.
Baca Juga:
Belatung Serang Manusia, Kasus Pertama Myiasis Gegerkan Meksiko
6. Dalam beberapa riwayat, dianjurkan untuk mengubur potongan kuku sebagai bentuk penghormatan, meski tidak bersifat wajib.
“Memotong kuku dengan cara ini adalah salah satu bentuk ketaatan kepada sunnah Rasulullah SAW dan menjaga kebersihan diri, yang sangat ditekankan dalam Islam,” jelas Ustaz Ahmad Syukri.
Tips Merawat Kesehatan Kuku