WAHANANEWS.CO, Jakarta - Perubahan pola tidur selama Ramadan sering kali membuat tubuh mudah lelah dan mengantuk saat berpuasa.
Selain itu, perubahan asupan makanan dan minuman juga turut memengaruhi tingkat energi. Kombinasi kedua faktor ini kerap menyebabkan seseorang mengalami kantuk berlebihan di siang hari.
Baca Juga:
Tentukan Awal Ramadhan 2025, Sidang Isbat Kemenag Digelar 28 Februari
Namun, ada beberapa cara efektif untuk mengatasinya!
Rasa kantuk yang muncul saat puasa bisa mengganggu aktivitas harian, terutama bagi kamu yang tetap bekerja atau beraktivitas seperti biasa.
Kurangnya energi dapat mengakibatkan kesulitan berkonsentrasi, mudah lupa, dan berkurangnya produktivitas. Untuk menghindari hal tersebut, kamu bisa mencoba beberapa strategi berikut:
Baca Juga:
Sambut Ramadan 1446 Hijriah, Pemkot Bekasi Keluarkan Maklumat Bersama
1. Tetap Aktif dengan Bergerak
Kurangnya suplai oksigen ke otak dapat menyebabkan kantuk. Oleh karena itu, jangan hanya duduk diam di depan meja kerja.
Lakukan peregangan ringan, berjalan kaki sebentar, atau melakukan gerakan kecil agar tubuh tetap aktif. Aktivitas fisik sederhana, seperti berjalan kaki selama 10 menit, dapat membantu meningkatkan aliran oksigen ke otak dan mengusir rasa kantuk.