Terdapat multi-faktor yang menyebabkan seseorang mengalami gangguan mental. Beberapa pemicunya bisa berupa pekerjaan yang berat, kondisi keluarga, hingga masalah kesehatan.
"Jadi nggak hanya berdasarkan umur atau generasi aja. Misalnya dari pekerjaan juga bisa, situasi keluarga bisa, atau bahkan dia mengalami sakit fisik itu juga bisa," ungkap dr Santi.
Baca Juga:
RSUD Tamansari Buka Layanan Konsultasi Caleg Stres Gagal Menang di Pemilu 2024
"Misalnya dia kena diabetes, terus nggak sembuh-sembuh kan terus depresi. Atau misal mengalami gangguan kecemasan karena punya gangguan jantung itu juga bisa. Jadi semua orang itu punya kecenderungan atau kemungkinan untuk bisa mengalami gangguan mental," tandasnya.
[Redaktur: Elsya Tri Ahaddini]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.