Michelle dipindahkan ke Rumah Sakit King's Mill di mana dia meninggal. Dari hasil pemeriksaan, penyebab meninggalnya karena kadar natrium yang rendah akibat minum air yang berlebihan. Asupan air yang berlebihan menyebabkan pembengkakan otak yang akhirnya membunuhnya.
BBC melaporkan bahwa Nottinghamshire Healthcare NHS Foundation Trust mengakui delapan kegagalan, termasuk tidak mematuhi kebijakan mereka setelah Michelle dibius dan perhatian staf terganggu oleh ponsel mereka. Penyelidikan menyimpulkan bahwa kegagalan unit kesehatan mental 'mungkin lebih dari sekedar' penyebab terhadap kematiannya.
Baca Juga:
Edy Rahmayadi Kampanye Akbar di Labura: Fokus pada Pendidikan, Kesehatan, dan Infrastruktur
Petugas koroner meminta unit kesehatan mental untuk lebih baik dalam mendeteksi polidipsia psikogenik, untuk mencegah kematian di masa depan. Ifti Majid, CEO Nottinghamshire Healthcare NHS Foundation Trust, meminta maaf kepada keluarga Michelle.
"Kami sedang mempertimbangkan temuan juri dan petugas koroner. Kami mengakui bahwa ada beberapa aspek layanan yang tidak berkualitas sebagaimana mestinya dan kami akan mengatasi kekhawatiran yang muncul sehingga pengalaman pasien saat ini dan di masa depan dapat ditingkatkan," jelasnya kepada BBC.
[Redaktur: Sandy]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.