WahanaNews.co | Kasus demensia mengalami peningkatan di dunia ini tanpa ada obat yang bisa menyembuhkannya.
Namun, ilmuwan menemukan secercah harapan dengan pengembangan vaksin demensia. Apakah vaksin ini akan berhasil?
Baca Juga:
Dampak Kejam Blokade Israel, 600 Ribu Anak Palestina Berisiko Lumpuh
Demensia
Demensia adalah istilah yang digunakan untuk menyebut beberapa macam penyakit yang memengaruhi kinerja otak seseorang.
Beberapa gejala yang termasuk ke dalam demensia antara lain, pikun atau mudah lupa, perubahan perilaku, hingga kesulitan berbicara dan berjalan. Penyebab utama demensia adalah penyakit Alzheimer.
Baca Juga:
Pemerintah AS Berencana Setop Dana Vaksin Global untuk Negara Berkembang
Lebih dari 55 juta jiwa mengidap demensia di seluruh dunia, dengan penambahan kasus mencapai 10 juta kasus baru per tahun.
Sayangnya, hingga saat ini tidak ada obat yang bisa menyembuhkan penyakit Alzhaimer dan demensia.
Beberapa obat yang tersedia hanya bisa untuk meringankan gejala atau memperlambat perkembangan penyakit tersebut.