“Ini kita ikut bersyukur karena memang case ini harus kita bongkar,” katanya.
“Karena TKP ini, ini kejadian satu hari setelah kejadian, sehingga menurut kami, kejadian Danu membersihkan kamar mandi harus diusut tuntas," ucapnya.
Baca Juga:
Tersangka Kasus Pembunuhan di Subang Minta Perlindungan Hukum ke Kapolri
Saat disinggung apakah kejadian tersebut karena adanya kelalaian kepolisian, Achmad Taufan menyanggahnya.
Kuasa hukum Danu itu mengatakan, pihaknya tak berani menyebut adanya kelalaian.
Namun, ia lebih fokus pada case Danu masuk ke TKP hingga diminta membersihkan bak mandi tersebut mesti diusut.
Baca Juga:
Pembunuhan Ibu-Anak Subang: Korban Datang Lewat Mimpi, Firasat dr Hasty Jadi Kenyataan
Ia juga menjelaskan, pada pemeriksaan itu Danu sudah menyampaikan detail kronologi secara tegas.
Setelah itu, Achmad mengaku sementara pihaknya menunggu hasil penyidik mengolah pemeriksaan pengakuan kontroversi Danu tersebut.
“Tunggu saja nanti dari penyidik hasilnya ya,” ujar kuasa hukum Danu. [qnt]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.