Pada 3 hari menjelang puncak hari H, pelabuhan sudah tidak menjual tiket lagi agar jalan menuju pelabuhan terlihat bersih dan rapi tanpa hambatan operasional.
Skema kedua, Pelabuhan Merak menambah daya tampung kendaraan kecil di dermaga sebanyak 314 unit. Penambahan daya tampung ini kerja sama dengan PT Kereta Api Indonesia (KAI).
Baca Juga:
Bersatu dalam Kebinekaan, SAPMA Pemuda Pancasila Gelar Perayaan Natal
Skema ketiga, menerapkan penapisan (filterisasi) di Jalan Tol Jakarta-Merak dengan mengecek kendaraan yang menuju Pelabuhan Merak.
Pengecekan kendaraan itu melibatkan ASDP dan Polri sehingga pengguna jasa penyeberangan yang belum memiliki tiket bisa dilayani di rest area tol kilometer ( KM) 13, 43, dan 48.
Skema keempat, yakni menerapkan konvergensi lebih proaktif untuk mengantisipasi kepadatan kendaraan dengan menyiapkan dermaga dan lima kapal yang siap dioperasikan Ciwandan - Leuwipanjang.
Baca Juga:
Hadiri Perayaan Natal KLHK 2023, Menteri LHK Ajak Tanamkan Cinta Kasih pada Alam
Direktur Komersial dan Pelayanan ASDP M. Yusuf Hadi mengatakan pihaknya hingga kini terus melakukan pembenahan di Pelabuhan Merak agar arus kendaraan yang menyeberang untuk merayakan Lebaran, Natal, dan tahun baru berjalan lancar tanpa penumpukan ada penumpang maupun kendaraan.
Selain itu, ASDP menerapkan tiket hangus bagi pengguna jasa yang tidak tepat jadwal keberangkatan seperti yang dilakukan PT KAI, guna menjaga kelancaran.
31 kapal