Hingga Kamis (29/1/2026), kondisi cuaca di Indonesia secara umum masih didominasi hujan dengan intensitas ringan hingga lebat.
BNPB mengingatkan adanya potensi peningkatan curah hujan dengan intensitas sedang hingga lebat di sejumlah wilayah, antara lain Aceh, Bengkulu, Lampung, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Tengah, Sulawesi, Maluku Utara, Papua Tengah, dan Papua.
Baca Juga:
Hari Ketiga Operasi SAR Longsor Pasirlangu, Lima Excavator dan Anjing K9 Dikerahkan
Selain itu, hujan lebat yang disertai angin kencang juga berpotensi terjadi di wilayah Banten, DI Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat, serta Papua Pegunungan.
Menanggapi kondisi tersebut, BNPB mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan, terutama saat terjadi hujan lebat dan angin kencang.
Warga diminta menghindari area yang berpotensi membahayakan, seperti pohon besar, papan reklame, dan bangunan yang tidak kokoh.
Baca Juga:
Tim DVI Identifikasi 11 Korban Longsor Bandung Barat, Pencarian Dilanjutkan Hari Ini
Bagi masyarakat yang tinggal di kawasan lereng atau perbukitan, apabila hujan deras berlangsung lebih dari satu jam, diimbau untuk segera melakukan evakuasi mandiri ke tempat yang lebih aman dan menjauhi area rawan longsor.
Pemerintah daerah juga diharapkan meningkatkan kesiapsiagaan serta kesiapan personel dan peralatan selama periode puncak musim hujan.
[Redaktur: Ajat Sudrajat]