WahanaNews.co| Kinerja Menko Perekonomian Airlangga Hartarto dalam menjaga stabilitas ekonomi, mendapat apresiasi dari Kelompok Aktivis Buruh, karena menurut Kelompok Aktivis Buruh keberhasilan Airlangga tercermin dari tingkat pertumbuhan ekonomi yang positif.
"Kalau dilihat rekam jejak kinerja bidang perekonomian tentu Pak Airlangga harus kita apresiasi. Di tengah situasi sulit, rintangan dan cobaan bisa beliau lewati dengan baik. Artinya kapasitasnya tidak perlu diragukan lagi," ungkap Wakil Ketua Umum DPP KSPSI Arnod Sihite, di Jakarta, Kamis (8/9/2022).
Baca Juga:
PARNADOS Sedunia Lantik Pengurus Baru dan Peluncuran Logo Baru, Ini Harapan Ketua Panitia
Airlangga disebutnya memiliki kinerja yang terukur dengan hasil kerja yang bisa dirasakan langsung oleh masyarakat.
Beberapa program terobosan Ketua Umum Partai Golkar itu antara lain Kartu Prakerja, Bantuan Subsidi Upah (BSU), Bantuan Langsung Tunai (BLT), dan Kredit Usaha Rakyat (KUR) bagi UMKM dan Pekerja Migran Indonesia (PMI).
Sebagai Ketua Dewan Nasional Kawasan Ekonomi Khusus (KEK), Airlangga juga dianggap telah berhasil mendorong penyerapan tenaga kerja yang luas.
Baca Juga:
Arnod Sihite Resmi Menutup Konferda KSPSI Jateng, Titip Harapan Besar untuk Pengurus Baru
"Dari sini kami nilai bahwa beliau adalah pemimpin yang bekerja. Maka itu pasti akan mendapat dukungan publik di seluruh Indonesia," bebernya.
Tingkat elektabilitas Airlangga dalam sejumlah survei, memang masih kalah dibandingkan beberapa nama-nama lain yang disebut dalam bursa capres 2024.
Namun Arnod yakin, masyarakat sudah mampu membedakan pemimpin yang benar-benar punya kemampuan.