Sekretaris Daerah Kabupaten Belu Johanes Prihatin mengatakan pemerintah setempat menyambut secara antusias dan mengapresiasi langkah strategis PLN menghadirkan SPKLU di daerah itu.
"Hadirnya SPKLU ini ke depan tentu dapat merangsang pertumbuhan penggunaan kendaraan listrik di masyarakat karena tidak ada kesulitan dalam mengisi daya listrik sebagai pengganti bahan bakar," katanya.
Baca Juga:
Waspada Banjir, Ini Tips Amankan Listrik saat Air Masuk Rumah
Ia mengatakan kehadiran fasilitas SPKLU itu juga selaras dengan Instruksi Presiden serta tujuan pemerintah provinsi maupun kabupaten daerah dalam mewujudkan transformasi transportasi yang ramah lingkungan guna mengurangi emisi karbon.
Johanes berharap kehadiran fasilitas itu ke depan, dapat memperkuat citra Kabupaten Belu menjadi daerah yang turut mendukung pengembangan energi hijau sehingga semakin menarik untuk dikunjungi.
"Pemerintah Kabupaten Belu siap akan mendukung sepenuhnya terkait bagaimana mendorong masyarakat mobil listrik, motor listrik, kompor listrik, di masyarakat," katanya. [eta]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.