Sebelumnya, Gus Miftah mengumumkan pengunduran dirinya melalui konferensi pers di Ponpes Ora Aji, Sleman, Yogyakarta, Jumat. Dalam kesempatan itu, ia menyatakan keputusannya diambil setelah melakukan perenungan mendalam.
"Dengan segala kerendahan hati, kesadaran penuh, dan setelah bermuhasabah serta berdoa, saya memutuskan untuk mundur dari tugas sebagai Utusan Khusus Presiden di bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan," ujar Gus Miftah dengan suara bergetar.
Baca Juga:
Prabowo Umumkan Pemberian THR dan Gaji ke-13 bagi 9,4 Juta Aparatur Negara
Ia menegaskan bahwa langkah tersebut murni atas inisiatif pribadi, bukan karena tekanan dari pihak lain.
Keputusan itu, menurutnya, dilandasi oleh rasa cinta, hormat, dan tanggung jawab yang besar kepada Presiden Prabowo dan masyarakat Indonesia.
[Redaktur: Elsya Tri Ahaddini]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.