Namun, menurut Rocky, pada Jumat pagi sekitar pukul 08.30 WIB seluruh pengungsi sudah kembali ke rumah masing-masing karena genangan air sudah surut sepenuhnya.
Ia mengingatkan warga agar tetap waspada terhadap anomali cuaca yang diperkirakan masih akan berlangsung beberapa waktu ke depan.
Baca Juga:
Fakta Baru Kasus Kematian Lula Lahfah, Polisi Tegaskan Reza Arap Ada di TKP
“Kami pemerintah setempat juga selalu siaga 24 jam memberikan layanan terbaik kepada masyarakat, terutama terkait penanganan genangan,” tegasnya.
Sementara itu, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta melaporkan hingga Jumat sore masih ada satu rukun tetangga (RT) di wilayah Jakarta Selatan yang masih tergenang banjir dengan ketinggian sekitar 30 sentimeter.
Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung memerintahkan jajaran terkait segera memperbaiki tanggul Baswedan yang jebol agar tidak menimbulkan dampak lanjutan.
Baca Juga:
82 Perjalanan KA Dibatalkan Akibat Tanggul Jebol dan Air Pasang
“Jadi, tanggul yang jebol ya segera minta kita perbaiki,” kata Pramono di Jakarta Pusat, Jumat (31/10/2025).
[Redaktur: Rinrin Khaltarina]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.