Dua hari setelah Jokowi menjadi Presiden, 20 Oktober 2014, Andika naik pangkat menjadi Komandan Pasukan Pengamanan Presiden.
Pertengahan 2016, ia naik menjadi Panglima Daerah Militer Tanjungpura.
Baca Juga:
Hadi Tjahjanto: Saya Doakan Jenderal Andika Aman dan Lancar
Pada awal 2018, Andika kembali naik pangkat dengan menjabat Komandan Komando Pembina Doktrin, Pendidikan, dan Latihan Angkatan Darat.
Jabatan itu hanya dipegangnya selama sekitar enam bulan.
Pada Juli 2018, Andika menjadi Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat.
Baca Juga:
Pesan Perpisahan Marsekal Hadi Tjahjanto: Tak Ada Kata Menyerah bagi NKRI!
Hanya sekitar empat bulan menjabat Pangkostrad, dia dilantik Jokowi menjadi Kepala Staf Angkatan Darat pada November 2018.
Jokowi mengklaim penunjukan Andika bukan karena dia menantu Hendropriyono, yang menyokongnya dalam Pemilihan Presiden 2014 dan 2019, melainkan rekam jejaknya cukup lengkap, dari di Kopassus hingga menjadi Pangkostrad.
“Semua ada hitung-hitungannya," kata Jokowi. [qnt]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.