WAHANANEWS.CO, Medan - Calon Gubernur Sumatera Utara nomor urut 1, Bobby Nasution, menegaskan pentingnya koordinasi antara kepala daerah dan pemerintah pusat, mengingat Sumatera Utara adalah bagian dari Indonesia.
Menurut Bobby, Gubernur Sumatera Utara tidak bisa bekerja sendiri karena Pemerintah Provinsi Sumatera Utara masih berada di bawah naungan pemerintah pusat.
Baca Juga:
Hinca Panjaitan Pimpin Tim Pemenangan Bobby-Surya di Pilgubsu 2024
“Seorang Gubernur tidak bisa bekerja sendiri; perlu bimbingan dari pemerintah pusat dan kerja sama dengan kabupaten/kota. Bukan malah menakuti-nakuti kabupaten/kota di Sumatera Utara,” ujarnya dalam debat perdana pada Rabu (30/10/2024).
Sebagai menantu Presiden Ketujuh Joko Widodo, Bobby menyampaikan bahwa kini masyarakat Sumatera Utara memiliki kesempatan menentukan calon pemimpinnya, dan ia berkomitmen menjadi pemimpin yang humanis dan mengayomi.
“Kami menghormati dan taat kepada pemerintah pusat, bukan menentang atau merendahkannya,” tambah Bobby.
Baca Juga:
Bobby-Surya Percaya Hinca Panjaitan Pimpin Tim Pemenangan
Calon Wakil Gubernur Sumatera Utara nomor urut 1, Surya, turut menyampaikan bahwa sebagai pemimpin, tidaklah pantas untuk bersikap emosional, arogan, dan mudah marah.
“Pemerintahan itu harus dijalankan tanpa emosi, arogansi, atau sikap pemarah. Pak Bobby bukan orang pemarah, begitu juga saya,” pungkasnya.
[Redaktur: Elsya Tri Ahaddini]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.