WahanaNews.co | Penangkapan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP),
Edhy Prabowo,
oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tengah menjadi perhatian publik saat
ini. Edhy ditangkap pada Rabu (25/11/2020) dinihari di Bandara Soekarno-Hatta.
Sahabat Edhy sesama anggota partai Gerindra, Fadli Zon, juga tak luput dari perhatian masyarakat, khususnya netizen.
Baca Juga:
Program Makan Gratis, Menteri KKP: Menu Ikan Harus Disesuaikan dengan Wilayahnya
Akun media sosial Twitter mantan Wakil Ketua DPR itu dihujani berbagai pertanyaan, sebab dirinya yang
dikenal kritis terhadap permasalahan pemerintah itu tampak diam dan enggan
memberikan komentar.
Hal itu terlihat dari beberapa cuitan Fadli Zon di Twitter yang
seakan menghindari kegaduhan soal penangkapan Edhy.
Padahal, saat ini dirinya tengah trending di Twitter dengan lebih dari 7.700 cuitan tentang "Fadli".
Baca Juga:
Mengerikan, Menteri Trenggono Ingatkan Semakin Banyak Orang Kurang Pangan di Dunia
Alih-alih mengkritisi pejabat yang tengah diperiksa KPK, Fadli
Zon justru membahas permasalahan lain dalam cuitannya.
Seperti soal Anies Baswedan yang sempat diperkisa kepolisian
perihal dugaan pelanggaran protokol kesehatan Covid-19, hingga soal karangan
bunga di Markas Kodam Jaya.
Benar saja, cuitannya itu pun sontak ramai diserbu netizen.
"Tidak ada suaranya, masih ngurus baliho," tulis akun @RickySondari.
"Itu berita lama bang, yang terbaru tuh menteri ditangkap KPK,
ditunggu nyinyir nya," tulis akun @omtsur.
"Nitijen yg muliah...jgn harap fadli zon mau berkomentar ttg
menteri KKP yg tertangkap wkwkwkwk..pasti mlipir," ujar akun @tukangmacull.
Seperti diketahui, Fadli Zon dan Edhy Prabowo merupakan kolega
di Partai Gerindra. Edhy merupakan Wakil Ketua
Umum, sementara Fadli Wakil Ketua Dewan
Pembina.
Keduanya sama-sama dikenal sebagai orang dekat Ketua Umum Partai
Gerindra, Prabowo Subianto. [qnt]